Selasa, 03 Januari 2012

Nasi Minyak Palembang


Hohohohoooooo, senangnya bisa membuat yang istimewa untuk keluarga dan berbagi dengan sesama dengan sesuatu yang super spesial seperti "Nasi Minyak" ini.

Orang umum lebih mengenal nasi ini dengan nama "Nasi Kebuli", tapi klo di Palembang di sebutnya nasi minyak karena dimasak memang menggunakan minyak khusus yaitu "Minyak Samin" dan campuran Susu......(Hemmmm......Gurihnya), dan ditambah aneka rempah-rempah yang wanginya mengundang selera makan......;)

Bumbunya kemarin titip mama waktu pulang ke Palembang, spesial dibelikan sama "Ci Beti" (Adik mama) di "Pasar Cinde" Palembang.
Satu paket bumbu+minyak samin cukup untuk 1 kg beras putih.
Pelengkapnya Gulai Ayam/Rendang, Sambel Nanas dan Acar mentimun wortel.

Biasanya menu ini di Palembang ditemukan saat ada acara-acara besar seperti pernikahan atau hajatan lainnya.
Nasi Minyak dimasak dalam jumlah banyak ditemani ayam kecap, pentul, malbi ataupun gulai......(wawwwww....jadi kangen suasana kumpul keluarga di Palembang saat ada acara-acara besar).

"NaSi Minyak" PALEMBANG
  (by "Ulya", Dapur Wiyata)

Bahan-Bahannya:

* Satu Paket Bumbu Nasi Minyak
* Susu FN 1 Kaleng
* Minyak Samin 1 Ons
* Beras 1 Kg
* Serai 1 ruas
* Daun Salam 5 Lembar
* Bawang Merah halus 250 Gram
* Bawang Putih 5 Siung
* Jahe 1 Ruas
* Saus Tomat 100 Gram
* Kismis Secukupnya

Paket Bumbu yang dibeli langsung dari Palembang
Cara Masak:
1) Haluskan bawang merah, bawang putih dan jahe lalu tumis hingga harum dengan 1sdm minyak samin.
2) Rebus paket bumbu dengan 1000ml air sampai harum
3) Saring rebusan bumbu, campurkan kedalam beras yang sudah dicuci bersih.
4) Tambahkan minyak samin, bumbu yang sudah ditumis, susu, saus tomat, daun salam dan serai kedalam beras tadi.
5) Masak beras dengan api kecil hingga air kering

Proses Menanak Nasi Minyak
6) Setelah air susut, sebaiknya biarkan sampai nasi yang setengah matang tersebut kering baru setelah itu nasi siap dikukus.
7) Pada saat nasi akan dikukus, jangan lupa taburi dengan kimis.
8) Aduk sesekali nasi yang sedang dikukus sehingga matang dan warnanya merata
9) Nasi siap disantapppppp.............(Digadoi tanpa lauk pun sudah enakkk bgt)....:)



* Sambal Nanas:
   Haluskan 10 buah cabe keriting, terasi, gula dan garam secukupnya, lalu campur
   dengan buah nanas yang sudah dipotong kecil-kecil.

* Acar:
   Potong dadu 1 buah wortel lokal, Timun, bawang merah, lalu campur dengan
   Cabe rawit secukupnya, 1/2sdt cuka, 1/2sdt gula, 1/4sdt garam
   Aduk rata, diamkan sesaat untuk memproses cukanya menjadi acar yang kriuk-kriuk.

* Rendang dan Kari Ayamnya nanti di posting terpisah ya...:)

Note:
Jika gak mau susah dan ribettt......silahkan hubungi "Dapur Wiyata" untuk pemesanan "Nasi Minyak" ini.....:)
Enak, mudah dan kenyang banget pastinya.........Ditunggu Ordernya....:)